Penerimaan Penghargaan sebagai Puskesmas terbaik Pengelolaan program TBC 2023

Alhamdulillah…UPTD Puskesmas Kaliwungu Kudus mendapatkan penghargaan kedua kali dari Bupati Kudus sebagai Puskesmas terbaik Pengelolaan program TBC Tahun 2023 di Hotel Griptha, Kamis 07 Maret 2024.
Penyerahan diberikan secara langsung oleh PJ Sekretaris Daerah Kudus Bapak Drs. Revlisanto Subekti kepada Kepala UPTD Puskesmas Kaliwungu Kudus Bapak drg. Yuskal Yusrizal.
Penghargaan ini merupakan keberhasilan yang diraih berkat komitmen, kerja sama dari berbagai program, yaitu pemegang program TBC, tim Laboratorium, tim farmasi, dokter, bidan desa dan seluruh karyawan melalui perannya masing-masing.
Diharapkan kedepannya semoga lebih baik memberikan pelayanan pengelolaan TBC yang efektif akan berkontribusi dalam mendukung penanggulangan dan menuntaskan angka kasus TBC bersama menuju eliminasi TBC.
Yuuuk bersama dan saling bersinergi mendukung tercapainya eliminasi TBC di Kabupaten Kudus.
Bebas TBC mulai dari Kita.
Salam TOSS TBC…. (Temukan..Obati..Sampai..Sembuh)
Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on google
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on print

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Postingan Terbaru